MU Bertemu Manchester City, Rival Sekota Bentrok di Final Piala FA

RUJUKANMEDIA.com – Manchester United (MU) akan bersua Manchester City dalam laga final Piala FA 2023 yang akan digelar di Stadion Wembley, 3 Juni mendatang.

Rival sekota itu dipastikan akan menjalani pertandingan yang panas pada perebutan gelar juara.

Piala FA menjadi misi terakhir MU dalam perburuan gelar juara musim ini setelah hanya mampu berada di posisi ketiga Liga Inggris.

Sementara bagi Manchester City, ini menjadi petualangan mereka untuk merebut gelar juara usai Liga Inggris dipastikan milik mereka.

Baca Juga : Kalahkan Chelsea, MU Jegal Liverpool ke Liga Champions

Dalam laga nanti, Manchester City diunggulkan ketimbang MU. Penampilan Pasukan Pep Guardiola tersebut terus memberikan penampilan gemilang.

Terbukti pada ajang Liga Champions, mereka sukses mengalahkan Real Madrid pada laga Semifinal. Raksasa Spanyol tersebut dipaksa angkat koper usai dikalahkan Manchester City.(*)

Tinggalkan Balasan