RUJUKANMEDIA.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, berencana membangun jembatan darurat sebagai akses sementara pasca jembatan menuju Puncak Dua di Desa Hambalang, Kecamatan Citeureup dan Desa Babakan Madang, Kecamatan Babakan Madang, putus.
Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri menyebutkan bahwa pihaknya telah meninjau jalan yang putus akibat digerus longsor yang diakibatkan air sungai meluap tersebut pada Kamis 28 November 2024.
“Saya sudah meninjau langsung ke lokasi, segera kami tindaklanjuti dibantu oleh perusahaan (pengembang) dan besok mulai membangun jembatan bailey (darurat),” kata Bachril kepada wartawan, Jumat 29 November 2024.
Baca Juga : Jembatan Penghubung Jalan Puncak Dua Bogor Terputus
Baca Juga : Tiga Kampung di Dramaga Bogor Diterjang Longsor, 6 Rumah Rusak
Bachril menjelaskan, jembatan yang putus tersebut statusnya masih milik pengembang perumahan. Sehingga, penanganannya dilakukan secara kolaborasi dengan perusahaan tersebut.
“Kalau itu kan jalur Puncak II ya, tapi kan belum jadi jalan publik, itu masih jalan developer perumahan,” jelasnya.(*)