BOGOR – Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto mendampingi Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (GERINDRA) yang juga Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto melaksanakan sholat ied di Masjid Nurul Wathan, Bojong Koneng, Hambalang, Senin (2/5).
Selain Rudy, turut hadir dan bertindak sebagai Imam sekaligus Khotib Sholat Ied, yakni Ketua Pimpinan Cabang (PC) Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Kabupaten Bogor, Yopi Iskandar.
Rudy Susmanto menyampaikan, shalat Idul Fitri bersama Prabowo di Masjid Nurul Wathan memang rutin digelar. Hal itu sebagai momentum Prabowo mengumpulkan kader-kadernya.
“Kalau shalat ied ini memang rutin setiap hari raya Idul Fitri, anggota beliau pasti kumpul bareng-bareng untuk melaksanakan shalat Idul Fitri di kediaman beliau,” ujar Rudy yang juga Pembina TIDAR Kabupaten Bogor.
Ia menambahkan, selepas sholat ied kegiatan diisi dengan silaturami untuk saling bermaafan.
Sementara itu, Ketua Tidar Kabupaten Bogor menyampaikan bukan kali pertama dirinya ditugaskan menjadi imam dan Khotib di Masjid Nurul Wathon. Sebagai kader partai, kata dia, harus selalu siap saat diberikan tugas apapun. “Saya siap sekalipun menjadi imam dan khotib sholat Idul Fitri,” ujar Yopi Iskandar.
Iapun menuturkan diberikan tugas dan mendampingi Prabowo Subianto adalah sebuah kehormatan.
“Diberikan tugas dan mendampingi ketua umum Prabowo Subianto menjadi suatu kehormatan dan kebanggaan bagi saya,” imbuhnya.
Dalam khutbahnya, Yopi menyampaikam, Idul Fitri adalah momentum untuk mempererat ukhuwah wathaniyah atau persaudaran kebangsaan unthk mengokohkan persatuan dan kesatuan anak bangsa.
Dalam acara tersebut hadir ketua DPP GERINDRA (Meireza Endipat Wijaya) dan juru bicara menteri pertahanan Republik Indonesia dan juga sejumlah tokoh penting lainnya membersamai Prabowo Subianto. (*)