RUJUKANMEDIA.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor merencanakan untuk menggelar pentas seni seperti konser di Rest Area Gunung Mas Puncak.
Rencananya, gelaran konser yang dilakukan untuk menarik minat pengunjung ke Rest Area Gunung Mas itu akan dilaksanakan selama satu bulan. Meski sejauh ini belum diketahui bagaimana konsep acara tersebut.
“Jadi kita punya peralatan kontainer band, insya Allah kita tempatkan selama 1 bulan untuk konser, untuk menarik bagaimana pengunjung itu datang (ke Rest Area Gunung Mas Puncak),” ungkap Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, Minggu 30 Juni 2024.
Baca Juga : Besok, Dishub Alihkan Kendaraan Masuk ke Rest Area Gunung Mas Saat One Way Diterapkan
Namun di samping itu, Asmawa mengklaim bahwa aktivitas ekonomi di Rest Area Gunung Mas Puncak mulai berjalan sejak pagi tadi.
“Saya lihat tadi pagi sudah ada aktivitas di jam 6 pagi. artinya jual beli sudah mulai hidup,” ungkap Asmawa.
Baca Juga : Tak Kunjung Pindah ke Rest Area Puncak, Pemkab Bogor Beri Waktu PKL Sampai Besok
Walaupun ada beberapa kios yang masih belum terisi oleh para PKL, kata dia, patokan Pemkab Bogor yang terpenting sudah terlihat ada beberapa yang beraktivitas di rest area tersebut.
“Walaupun masih ada beberapa kios yang belum terisi, tapi bagi kami pemkab bogor, bukan 620 harus terisi penuh tidak, tapi paling tidak yang sudah mengisi kesana sudah ada aktivitas ekonomi,” jelasnya.
Karena, lanjut Asmawa, jika para pedagang yang menolak dengan relokasi pemindahan ke rest area yang disediakan Pemkab Bogor, nantinya akan di gantikan oleh para pedagang lain.(*)