Sudah Dapat Motor, Kades di Kabupaten Bogor Kini Malah Minta Mobil 

 

RUJUKANMEDIA.com – Para kepala desa di Kabupaten Bogor kembali mencuri perhatian. Setelah mendapatkan bantuan sepeda motor dari pemerintah, kini mereka menginginkan mobil sebagai penunjang mobilitasnya.

Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bogor, Abdul Azis Anwar mengatakan, pengajuan bantuan mobil tersebut adalah hasil dari rapat yang dilaksanakan bersama seluruh kepala desa.

“Hari ini desa membutuhkan transportasi untuk masyarakat yang mana kita punya mobil waktu itu gercep di zaman Bupati Ade Yasin sampai saat ini kalau hitungan tahun sekarang sudah 5 tahun,” kata Azis kepada wartawan.

Baca Juga : Dua Bulan Jelang Akhir Tahun, 24 Desa di Bogor Belum Ajukan SamiSade 

Ia menjelaskan bahwa mobil tersebut bisa digunakan oleh warga ketika dibutuhkan. Karena ini bagian dari pelayanan desa.

“Yang kita ketahui pasca DPC Apdesi memohon penambahan dana SamiSade insyaallah informasi yang kami dapat dari kepala dinas sehabis rakor dengan bupati perubahan anggaran menambah Rp500 juta, paling tidak tahun depan dari anggaran Rp1,5 miliar itu kita bisa masukan untuk roda empat,” jelas Azis.

Baca Juga : Kejadiannya Terus Berulang, Desa Jampang Gunungsindur Jadi Tempat Pembuangan Kepala Babi

Terlebih, lanjutnya, kondisi infrastruktur di Kabupaten Bogor saat ini mayoritas sudah mulai baik dengan SamiSade pada zaman Bupati dan Wakil Bupati Bogor Ade Yasin-Iwan Setiawan.

“Ini baru untuk ajuan saja nanti kita sesuaikan saja kita ketahui sekarang roda dua untuk pelayanan sudah tinggal roda empat, roda empat ini nanti kita tinggal sesuaikan saja,” pungkas Azis.

Sekedar informasi, para kepala desa di Kabupaten Bogor telah menerima bantuan sepeda motor dari pemerintah pada November 2024.(*)

Tinggalkan Balasan