Siap-Siap, Vaksinasi Booster Akan Berbayar hingga Rp300

 

Cibinong – Vaksinasi dosis ketiga atau vaksin booster direncanakan bakalan berlangsung pada 12 Januari 2022.

Pemerintah menyiapkan 3 opsi untuk vaksinasi booster ini, yakni penerima bantuan iuran (PBI) BPJS Kesehatan, dan mandiri alias berbayar.

“Jadi nanti skema awalnya, ada yang berbayar dan tidak berbayar, nah yang tidak berbayar itu program pemerintah, yang berbayar itu yang mandiri,” kata Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor, Adang Mulyana, Kamis (6/1).

Untuk vaksinasi booster mandiri, lanjut Adang, akan dikenakan kocek harga sesuai dengan merk vaksin yang akan digunakan.

“125 sampai 300 tergantung merk vaksinnya, apakah Sinovac, Astrazaneca, atau vaksin lainnya,”katanya

Kendati demikian, ia menyebut, vaksin booster di kabupaten Bogor masih belum bisa diprediksi akan dilakukan pada 12 Januari lantaran persyaratan di kabupaten Bogor belum terpenuhi.

“Kalau dari pusat itu, bisa dilaksanakan booster jika suatu daerah sudah mencapai 70 persen vaksinasi dan lansianya minimal 60 persen. Sementara, vaksinasi lansia belum sampai 60 persen di kabupaten Bogor,” katanya.

Tinggalkan Balasan