RUJUKANMEDIA.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor segera menetapkan Rudy Susmanto-Ade Ruhandi alias Jaro Ade, sebagai Bupati Bogor terpilih pasca MK menolak gugatan pasangan Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman.
Rencananya, KPU akan menetapkan Rudy-Jaro pada esok hari, Rabu 5 Februari 2025.
Ketua KPU Kabupaten Bogor, Muhammad Adi Kurnia mengatakan bahwa pihaknya sudah siap melakukan penetapan pada esok hari jika surat dari KPU RI sudah diterima.
“Kami menunggu surat dari KPU RI, kalau sudah keluar. Insya allah besok kita melakukan penetapan,” kata Adi kepada wartawan.
Baca Juga : MK Tolak Gugatan Bayu-Musya, Rudy-Jaro Ade Pemenang Pilkada Kabupaten Bogor
Setelah penetapan Rudy-Jaro, lanjut Adi, pihaknya akan langsung menyerahkan berkas ke DPRD Kabupaten Bogor.
“Setelah penetapan kita menyerahkan usulan calon Bupati-Wakil Bupati Bogor terpilih ke DPRD untuk diajukan ke Kemendagri melalui Gubernur Jawa Barat,” jelas Adi.
Baca Juga : Rudy Susmanto Sebut Orang Tuanya Sosok Prajurit Berjiwa Patriot Saat Dimakamkan Secara Militer
Kendati demikian, Adi belum menerima informasi pasti soal jadwal pelantikan Rudy-Ade.
Namun, kata dia, dari hasil rapat dengan pendapat (RDP), pelantikan akan dilangsungkan pada 20 Februari 2025.
“Hasil RDP kemarin, tanggal 20, cuma belum tahu ini Kabupaten Bogor masuknya tanggal 20 apa selanjutnya. Tapi kemarin hasil RDP, yang tidak ada gugatan dan dismissal, itu tanggal 20 Februari. Kita masih nunggu perpres, belum turun perpresnya soalnya,” tandas Adi.(*)